Tingkatkan Daya Saing Produk Lokal, Tim PPK Ormawa FMIPA UNY Gelar Workshop Digital Marketing di Desa Prawatan
Upaya pemberdayaan masyarakat terus dilakukan oleh Tim PPK Ormawa BEM FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Kali ini, kegiatan berupa Workshop Digital Marketing digelar pada Sabtu (04/10/2025) di Balai Desa Prawatan, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten.