Post date: 4 Jun 2013 - 8:04pm

Sebanyak 30 siswa dan 4 guru pembimbing dari SMA Negeri Labuhan Ratu Lampung Timur berkunjung ke FMIPA UNY, Selasa (4/6/2013). Rombongan diterima Wakil Dekan I FMIPA, Dr. Suyanta dan Humas, Witono Nugroho, SIP., di ruang sidang fakultas.

Post date: 3 Jun 2013 - 7:38pm

Tutorial FMIPA UNY menyelenggarakan Pesantren Sehari dan ujian tulis tutorial, Senin 3/6 di ruang seminar fakultas. Kegiatan dengan tema “Karena Hidup Tak Mengenal Siaran Tunda, Yuk Jadikan Aktivitasmu Bernilai Akhirat” diikuti oleh mahasiswa FMIPA. Pesantren dibuka oleh Dekan FMIPA, Dr. Hartono.
Dalam sambutannya Dekan mengatakan, semoga tutorial ini semakin berkembang. Dengan kegiatan ini bisa saling menularkan dan mengecek bacaan masing-masing supaya menjadi lebih baik.

Post date: 3 Jun 2013 - 7:36pm

Untuk lebih memberikan bekal  kepada mahasiswa untuk lebih memiliki keterampilan lain diluar kegiatan akademis maka FMIPA UNY menggelar Pelatihan Wirausaha yang diikuti oleh para mahasiswa. Pelatihan dilaksanakan Jumat, 31/5 di ruang sidang fakultas. Pelatihan menghadirkan pembicara Dwi Yunanto, Direktur Rumah Arsitek.

Post date: 30 May 2013 - 7:22pm

Elisabeth Pratidhina Founda Noviani atau yang akrab disapa Founda, lulusan Jurusan Pendidikan Fisika FMIPA UNY ini akan mengikuti Wisuda UNY periode 1 Juni 2013 di GOR UNY. Founda yang masuk UNY tahun 2009 berhasil menyelesaikan studi dalam waktu 3,5 tahun dan memperoleh predikat cumlaude dengan IPK yang nyaris sempurna yaitu 3,94.

Post date: 28 May 2013 - 8:47pm

Sebanyak 74 mahasiswa dan 5 dosen pembimbing dari Jurusan Pendidikan Matematika FKIP Universitas Jember melaksanakan kuliah lapangan di FMIPA UNY, Selasa (28/5). Rombongan diterima Wakil Dekan I, Dr. Suyanta, Kajurdik Matematika, Dr. Sugiman, Koorprodi Pendidikan Matematika, Dr. Ali Mahmudi, dan Bambang Sumarno, M.Kom.

Post date: 27 May 2013 - 9:20pm

Mahasiswa Prodi Kimia FKIP Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang kuliah lapangan  ke FMIPA UNY, Jumat, 24/5.  Mereka diterima oleh Ketua Jurusan Pendidikan Kimia, Dr. Hari Sutrisno, Koorprodi Kimia, Prof. Dr. Endang Wijayanti, dan Humas Witono N, SIP., di ruang sidang fakultas.

Post date: 27 May 2013 - 7:09pm

Sebanyak 4 mahasiswa FMIPA UNY berhasil lolos untuk mengikuti ajang Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ON MIPA-PT) tahun 2013 di tingkat nasional. Mahasiswa tersebut yaitu Ginanjar Winar Putra, Purwoko Haryadi Santoso (Jurusan Pendidikan Fisika), Sri Rejeki Dwi Astuti (Jurusan Pendidikan Kimia), dan Nurdiyah Ika Hidayati (Jurusan Pendidikan Biologi). Mereka berhasil menyisihkan pesaing dari perguruan tinggi lain di regional Yogyakarta.

Post date: 23 May 2013 - 6:40pm

Mahasiswa Pendidikan Matematika STKIP Bengkulu studi banding ke FMIPA UNY. Rombongan diterima Ketua Jurusan Pendidikan Matematika, Dr. Sugiman, Koorprodi Pendidikan Matematika, Dr. Ali Mahmudi, dosen/pengelola Laboaratorium (lab) Matematika, Nurhadi, M.Hum., serta humas FMIPA, Witono N, SIP., baru-baru ini di ruang sidang fakultas.

Post date: 23 May 2013 - 6:33pm

Setiap Jumat pagi, halaman dekanat FMIPA UNY tampak semarak oleh sivitas akademika yang mengikuti senam Jumat pagi. Senam dipandu oleh instruktur yang ahli di bidang kebugaran.

Post date: 20 May 2013 - 7:46pm

Miftahudin Nur Ihsan, mahasiswa Jurusan Pendidikan Kimia FMIPA UNY berhasil menjadi juara I dalam Lomba Artikel Pendidikan Mahasiswa Tingkat Nasional Pekan Raya Pendidikan FKIP Universitas Tanjungpura 2013, baru-baru ini. Selain Ihsan mahasiswa UNY lain yaitu Ikhwan Taufik  dan Ahmad Syaiful Hidayat berhasil menjadi juara harapan I dan II.

Pages