Post date: 2 Oct 2014 - 10:38am

Nurdiyah Ika Hidayati dari Prodi Pendidikan Biologi FMIPA UNY  menjadi lulusan dengan IPK tertinggi yaitu 3,88 pada Yudisium edisi 30 September 2014. Memulai  studi di UNY 4 tahun silam, Nurdiyah berhasil menyelesaikan studi tepat 4 tahun.  Pada kesempatan tersebut, FMIPA meluluskan sebanyak 29 orang

Post date: 26 Sep 2014 - 2:04pm

Kepercayaan masyarakat terhadap wakil rakyat saat ini semakin menurun. Banyak masyarakat kita yang beranggapan bahwa “wakil rakyat memang dari rakyat, tetapi bukan untuk memperjuangkan rakyat”. Rasanya pernyataan ini tidak berlebihan, mengingat banyak sekali wakil-wakil rakyat yang lebih mengutamakan kepentingan pribadinya dibanding kepentingan masyarakat. Mereka seolah berlomba-lomba untuk memperkaya dirinya sendiri.

Post date: 26 Sep 2014 - 10:41am

Untuk lebih memberikan wawasan kepada mahasiswa prodi Matematika, FMIPA UNY mendatangkan pengajar dari luar negeri yaitu Wim T. Van Horssen dari Delft University of Tecnology (TU Delft) di Belanda. Kuliah Umum dilaksanakan Selasa, 23/9/14 di FMIPA.

Post date: 25 Sep 2014 - 10:42am

Sebanyak 714 mahasiswa DIY mengikuti Seleksi Provinsi Olimpiade Sains Nasional (OSN) Pertamina 2014 di UNY. Seleksi dilaksanakan Kamis, 25/9/14 di Hall Tenis Indoor UNY. OSN Pertamina dibagi dalam 4 bidang yaitu Biologi, Matematika, Fisika, dan Kimia. Selain Tes Teori, juga dilombakan presentasi poster. OSN Pertamina ini adalah kerjasama antara pertamina dengan FMIPA UNY.

Post date: 24 Sep 2014 - 4:46pm

 

 

 

 

Post date: 22 Sep 2014 - 8:01am

Himpunan Mahasiswa Biologi (Himabio) FMIPA UNY kembali menyelenggarakan Biology Olympiad and Paper Competition (BOPC). Babak Final diselenggarakan Sabtu, 20/9/14 di kampus FMIPA.

Post date: 19 Sep 2014 - 11:41am

Desa Tirtomulyo, Kecamatan Kretek, Bantul DIY terletak ±7 km dari Pantai Parangtritis. Mata pencaharian masyarakatnya didominasi oleh petani, sehingga sebagian wilayah desa tersebut adalah lahan pertanian. Kondisi permukaan tanah yang relatif datar membuat angin yang berhembus dari Pantai Selatan masih memiliki kekuatan cukup besar. Beberapa wilayah di Desa tersebut masih belum tersentuh listrik, khususnya di daerah pematang sawah.

Post date: 18 Sep 2014 - 8:14am

Dua mahasiswa FMIPA UNY Deary Putriani (Pendidikan Matematika) dan Anggraeni Kumala Dewi (Fisika) mengikuti Summer Program Volunteers in Asia (VIA) 2014 yang berlangsung selama 1 bulan yang diadakan setiap hari Senin-Sabtu (22/6-18/7). Program ini diikuti oleh empat mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), tenaga pengajar dan sebelas mahasiswa dari Universitas of California (UC). Kegiatan ini membahas seputar penelitian sosial dan community development.

Post date: 15 Sep 2014 - 11:55am

Untuk menjajagi kerjasama bidang penelitian, FMIPA UNY kedatangan tamu dari Chiang Mai University, baru-baru ini di kampus setempat.  Mereka dari Science Faculty sebanyak 8 orang. Para tamu disambut oleh Dekan, Wakil Dekan I, serta para pengurus jurusan.
Dekan FMIPA, Dr. Hartono menyambut baik kunjungan ini. “FMIPA UNY terbuka kepada siapa saja yang mau menjalin kerjasama di bidang pendidikan. Semoga dari pertemuan ini dapat segera ditindak lanjuti,” tuturnya.

Post date: 11 Sep 2014 - 10:12am

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kelompok Pengamat Burung (KPB) BIONIC FMIPA UNY kembali menorehkan prestasi  pada pesta akbar Taman Nasional Gurung Merapi yang kali ini bertajuk Lomba Bird Watching Merapi (LBWM) 2014. Salah satu Tim yang dikirim oleh KPB Bionic UNY berhasil menyabet gelar Juara I Tim Kategori Pengamatan Burung Terbaik sekaligus Juara Umum II dalam LBWM 2014 dan berhak membawa Trophy Gubernur DIY serta uang tunai Rp5.000.000,- plus Rp750.000,-

Pages