Informasi

Melestarikan Gotong-Royong dalam Masyarakat dengan Peta Gotong-Royong

Gotong-royong merupakan kata yang sering melintasi hampir sebagian besar telinga masyarakat Indonesia. Hal ini karena gotong-royong memang telah ada sejak zaman dahulu. Saat ini gotong-royong sudah hampir jarang ditemui seperti dulu karena kesibukan masyarakat yang membuat masyarakat acuh ataupun lebih memilih membantu secara material saja. Padahal gotong royong memiliki fungsi sebagai media berinteraksi yang dapat membantu mencegah disintegrasi sosial.

Kulit Kakao sebagai Penyimpan Energi

Kakao (Theobroma cacao L.) merupakan salah satu tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia, sehingga menempatkan Indonesia sebagai negara penghasil kakao terbesar ketiga didunia. Tapi sejauh ini pemanfaatan kulit buah kakao terbatas hanya untuk pakan ternak dan pupuk.
Menurut penelitian pakar, ternyata kulit kakao mengandung selulosa sekitar 23-54%. Kulit buah kakao juga memiliki kandungan lignin sebesar 60,67%, selulosa (holoselulosa) 36,47% dan hemiselulosa 18,90%. Kandungan tersebut menindikasikan bahwa kulit buah kakao dapat diolah menjadi arang yang mengandung banyak karbon. 

FMIPA UNY SELENGGARAKAN ICRIEMS 2019

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta menyelenggarakan International Conference on Research, Implementation, and Education of Mathematics and Science (6th ICRIEMS) di Eastparc Hotel Yogyakarta, Jumat-Sabtu, 12-13/7/19. Pada konferensi yang bertema “Integrating Science, Technology, Engineering, & Mathematics (STEM) and Education for Disaster Risk Reduction and Mitigation” ini menghadirkan pembicara dari berbagai Negara yaitu keynote speaker Prof. Dr. Gultekin Cakmakci dari Hacettepe University, Turkey, Prof. Dr.